PENCAPAIAN KECIL DAMPAKNYA LEBIH TERASA DARIPADA YANG BESAR

Situasi depresi dan hopeless akut yang saya alami seperti yang alami saat ini katanya solusinya adalah mencari pencapaian - pencapaian kecil. Solusi yang lebih masuk untuk saya, dibanding berusaha mencari perubahan signifikan yang bisa mengubah hidup saya 100 persen hanya dalam satu malam.

Perlahan, pelan - pelan, ternyata itu bisa meningkatkan kepercayaan diri. Dan rasa yang muncul lebih awet.

Pencapaian terbaru saya adalah bisa sembahyang rutin tengah malam. Kalau bukan karena anak yang bangun, saya yang belum tidur.
Sebuah hal kecil tapi saya cukup seru melakukannya. Terutama ketika menghidupkan dupa. Saya suka aromanya. Membuat lingkungan sekitar rumah jadi harum membuat saya bahagia.

Membersihkan sanggah sebelum mulai sembahyang juga ngasi kebahagiaan. Sampai akhirnya bisa berhasil japa, kalau bisa lebih dari satu putaran, melengkapi kebahagiaan saya. Saya berharap kebiasaan ini bisa terus saya lakukan secara konsisten.



0 bukan komentar (biasa):

Post a Comment

Jangan lupa cek twitter saya @tukangcolong
Dan channel YOUTUBE saya di
SINI